Penemuan Bayi Perempuan Lengkap dengan Ari-ari Gegerkan Warga Sukaraya


MURA - Sekira pukul 17.00 WIB, masyarakat Dusun I Bandung Raya, Desa Sukaraya, Kecamatan STL Ulu Terawas, Kabupaten Musi Rawas (Mura) digegerkan dengan penemuan bayi perempuan dibawah pohon kelengkeng yang berada di kebun sawit, Selasa (9/11).

Penemuan bayi perempuan itu dibenarkan Sekdes Sukaraya, Alek. Menurutnya, bayi tersebut ditemukan dibawah pohon kelengkeng yang berada di kebun sawit, tepatnya dibelakang rumah warga bernama Burhanudin.

Diceritakan Alek, mulanya Burhanudin hendak berangkat memancing, namun saat berjalan terlihat bayi yang dikiranya boneka, sehingga Burhanudin bergegas melihat guna memastikan.

"Tetapi setelah sesampainya di lokasi ternyata boneka tersebut menangis, akhirnya Bapak Burhanudin terkejut dan membawa bayi itu kerumah saya selaku Sekdes Desa Sukaraya,”kata Alek.

Lanjut Alek, saat bayi tersebut ditemukan Burhanudin, kondisi bayi masih dalam keadaan tanpa busana dengan posisi berbaring ditanah lengkap dengan ari-ari.

"Untuk saat ini kondisi bayi dalam keadaan sehat walafiat, pihak Polsek Terawas dan UPT Puskesmas Terawas hingga pihak Dinsos Mura sudah tau," ujarnya.

Sementara indikasi atas adanya penemuan bayi tersebut, Alek mengatakan hingga saat ini bukan dari masyarakat Dusun Bandung Raya, kemungkinan masyarakat luar yang membuang bayinya di tempat sepi diarea kebun sawit tersebut. (*) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama