Musrenbang, Camat Abab Usulkan Balai Serba Guna dan Pagar Belakang Kantor Camat


PALI - Kecamatan Abab, Kabupaten PALI, Sumatera Selatan (Sumsel) laksanakan Musrenbang membahas anggaran tahun 2023, di Kantor Camat Abab, kamis (17/02).

Tampak hadir Bupati PALI, Heri Amalindo diwakili Staf Ahli, Agen, BAPPEDA, sejumlah OPD di lingkungan Pemkab PALI, Babinsa, Kapolsek Penukal Abab, Kades se Kecamatan Abab, Kepala Sekolah maupun Guru yang mewakili Kecamatan Abab, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat dan para undangan lainnya.

Kegiatan dibuka langsung oleh Staf Ahli Bupati, Agen. Disampaikannya, Musrenbang tersebut merupakan suatu forum musyawarah tahunan bersama para pemangku kepentingan ditingkat Kecamatan, agar mendapatkan usulan, masukan, inspirasi dan aspirasi masyarakat Kecamatan Abab.

"Menyampaikan tentang kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan dan yang prioritas, seperti pembangunan dan sebagainya masuk dalam Musrenbang," jelasnya.

Lebih lanjut, masukan yang disampaikan sebagai dasar penyusunan rencana pembangunan Kecamatan, yang akan diajukan kepada OPD berwewenang.

"Sebagai dasar penyusunan rencana kerja Perangkat Daerah pada tahun berikutnya," tuturnya.

Terpisah, Camat Abab, Razullik, mengatakan Musrenbang tersebut dilakukan setiap tahun pada bulan Februari, melibatkan Bidang Pelayanan Publik, Bidang Pendidikan, Bidang Kesehatan, Bidang Prasarana, Bidang Pertanian dan Bidang lainnya.

"Pada setiap bidang akan mengusulkan yang menjadi prioritas utama, kami mengusulkan yang pertama meminta kepada di instasi terkait salah satunya adalah balai serbaguna, karena di Kantor Camat Abab belum ada nalai serbaguna," katanya.

Karena, Camat mengatakan, setiap kali mengadakan rapat selalu digelar di Aula Kantor Camat yang sangat sempit.

"Kantor Camat Abab ini kalau pagar di depannya sudah sangat bagus, namun di samping dan belakang Kantor Camat Abab belum ada pagar yang khusus bagian belakang," ucapnya.

Ia berharap, Dinas terkait untuk membangunkan pagar yang saat ini belum selesai dibangun. (Susanto)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama